3MEDIA, GORONTALO – Program makan bergizi gratis (MBG) di Kota Gorontalo terus dilaksanakan oleh pemerintah setempat bekerjasama dengan TNI, Polri dan sejumlah lembaga terkait lainnya.
Selasa (11/2/2025), pelaksanaan program tersebut, ditinjau langsung oleh Panglima Kodam (Pangdam) XIII/Merdeka, Mayjen TNI Suhardi didampingi penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo, Rudy Salahuddin, Pj Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid Peninjauan dilakukan di SDN No 74 Kota Tengah.
Ismail menyampaikan rasa syukurnya atas peninjauan yang dilakukan Mayjen Suhardi. Dia bilang, kunjungan itu, sangat berarti untuk pihaknya. “Alhamdulillah, hari ini ada kunjungan dari Pangdam Merdeka. Tentunya hal ini, bisa membuat semangat untuk menjalankan program bapak Presiden, sehingga kedepan MBG lebih baik lagi,” ungkap Ismail.
Ismail menambahkan, dalam melaksanakan program MBG, Pemerintah Kota Gorontalo bersama pihak terkait lainnya akan berupaya semaksimal mungkin agar bisa dinikmati semua siswa di Kota Gorontalo. (Rls)