3MEDIA, Gorontalo – Pemerintah Kota Gorontalo menerima kunjungan dari Ombudsman RI perwakilan Gorontalo, Jumat (20/12/2024). Kunjungan itu, dalam rangka penyampaian hasil evaluasi pelayanan publik yang dilaksanakan Pemerintah Kota Gorontalo.
Kedatangan para pejabat tinggi Ombudsman RI tersebut, disambut langsung oleh penjabat (Pj) Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid di ruang kerjanya.
Dari pemaparan Ombudsman, kualitas pelayanan publik di Kota Gorontalo berhasil memenuhi standar pelayanan publik, sehingga masuk dalam kategori zona hijau.
“Tadi kunjungan ombudsman, dan menurut penilaian mereka (Kualitas pelayanan publik) kita berada di zona hijau, cukup baik,” ungkap Ismail usai pertemuan.
Nilai yang cukup baik ini, menurut Ismail perlu untuk dipertahankan ataupun ditingkatkan lagi. Pasalnya, ucap Ismail, hal tersebut menyangkut pelayanan publik untuk kepentingan masyarakat.
“Pelayanan publik kita memang cukup baik, tapi hal ini menurut saya perlu ditingkatkan lagi. Ada beberapa hal kedepan yang harus dilakukan, diantaranya penguatan SDM di beberapa OPD juga kelengkapan dokumen. Apalagi ini, menyangkut kepentingan masyarakat, pelayanan publik,” kata Ismail.
Selain itu, tambah Ismail, perlu diperhatikan pula penyebar luasan informasi terkait pelayanan publik. “Adapun terkait dengan pemanfaatan website terkait penyebarluasan informasi pelayanan publik, sehingga masyarakat bisa teredukasi,” tutupnya. (Rls)